Sabtu, 21 Maret 2015

PENGALAMAN MENGGUNAKAN KELAS VIRTUAL (E-LEARNING)

Oleh: Diane Tristina Rantauly

Pada saat proses pembelajaran menggunakan kelas virtual (E-Learning) untuk mata kuliah Termodinamika pengalaman yang saya dapatkan yaitu sedikit kesulitan. Karena saya masih merasa kesulitan untuk memahaminya. Tetapi menurut saya dengan kita menggunakan sistem pembelajaran seperti kelas virtual (E-Learning) ini dapat membantu kita untuk terbiasa dalam proses pembelajaran memanfaatkan teknologi yang berkembang saat ini di dunia pendidikan. Kita bisa tahu dalam proses belajar mengajar itu tidak hanya secara langsung tatap muka tetapi juga bisa melalui pemanfaatan internet dan gadget yang kita miliki.

            Banyak sarana yang bisa kita pakai untuk melakukan pembelajaran melalui E-Learning salah satunya Edmodo yang digunakan fasilitas untuk berdiskusi, mengirimkan tugas, atau misalnya dosen berhalangan hadir bisa memberikan tugas melalui edmodo. Ada juga melalui media Facebook seperti pada mata kuliah Termodinamika membuat Grup khusus kelas Termodinamika Kelas Indralaya yang memudahkan kami untuk melaksanakan diskusi ataupun jika kita ingin menanyakan sesuatu kepada Bapak Apit mengenai materi Termodinamika.

            Bisa juga untuk saling bertukar informasi mengenai materi yang sedang dibahas. Seperti pada pembuatan blog yang berguna memberi informasi yang kita dapatkan kepada para pembaca blog seperti soal-soal dan jurnal mengenai termodinamika. Itu semua sangat membantu kami dalam memahami materi yang sedang dibahas dalam perkuliahan termodinamika.

            Tetapi ada kekurangnya juga kalau kita belajar menggunakan kelas virtual (E-Learning) . Apalagi kita menggunakan fasilitas internet dimana kalau kita berada di daerah yang tidak ada sinyal itu akan kesulitan dalam menerima informasi  misalnya kalau kita dikasih tugas dari dosen sering ketinggalan informasi. Ada lagi misalnya pada saat pengiriman tugas sering terkendala juga sering terkirim ada juga yang tidak terkirim.

            Jika dilihat dengan adanya pelaksanaan proses pembelajaran menggunakan kelas virtual (E-Learning) ini banyak memberikan manfaat bagi kami sebagai mahasiswa dan kita juga bisa memanfaatkan teknologi yang berkembang saat ini ke arah yang positif bukan ke arah negatif. Yang lebih penting lagi sangat berguna dan jika perlu dikembangkan lagi dan lebih aktif lagi untuk menggunakan E-Learning dalam proses pembelajaran tidak hanya untuk mata kuliah termodinamika tetapi untuk mata kuliah lainnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar